Assalamualaikum...
Alhamdulillah atas Nikmat dan Karunia ALLAH SWT saya dapat menuliskan artikel yang berjudul "Membuat program LED blinking dengan Code Vision AVR".Setelah UAS semester 2 dan setelah sembuh dari sakit gigi he..he..he..saya tidak akan jera untuk selalu dan selalu mengenal microcontroller dalam kehidupan sehari hari,dan semoga ilmu yang saya share ini bermanfaat dan dapat menambah pengetahuan kita dalam mikrocontroller..
OK baiklah saya akan memulai membuat program nya tentunya kali ini saya menggunakan minsis ATmega8.Dan tak lupa saya menggunakan 8 buah LED yang saya hubungkan dengan portD dari minsis ATmega8 yang saya buat led aktif low dengan resistor 330 ohm.
Langkah nya :
- Jalankan/buka program CodeVision AVR jika kamu belum punya program nya bisa didownload disini.
- Pilih menu File>>New, dan pilih option Project, OK
- Nanti ada kotak konfirmasi,apakah kamu akan dipandu dengan wizard apa tidak mau,saya sarankan anda menggunakan nya karena nanti dalam pemograman agar lebih urut dan gampang dalam menganalisa suatu kesalahan pemograman.tampilan nya sebagai berikut : (Pilih Yes)
- lalu muncul kotak dialog berikut,pilih OK
- Setelah itu akan muncul tampilan seperti gambar di bawah ini. Pada tab Chip, pilih chip ATmega8, dan Clock 12 MHz (Dalam hal ini bisa menyesuaikan dengan sismin yang anda pakai).
- Pilih menu Ports dan setting port yang akan digunakan.karena saya menggunakan portD maka saya pilih yang port D,oiya jangan lupa mensetting data direction nya menjadi OUT karena nanti kita akan menggunakan port D tersebut sebagai output,serta setting pullup nya menjadi 0 agar pada awal kerja nya port D akan berlogika 0 maka lampu led akan mati pada kondisi pertama karena kita hubungkan aktif low pada led.
- Kita bisa mereview initialisasi program wizard tersebut dengan click program>>preview.Bila sudah kita click Program>>Generate,Save and exit lalu akan muncul jendela penyimpanan compiler source file sbb :
- pilih lokasi drive penyimpanan,lalu namai file nya sebagai contoh "led blinking" lalu click save.hal ini akan terjadi sebanyak 3x,karena setelah proses penyimpanan compiler source file akan dilanjutkan compiler project file lalu compiler wizard langkah nya pun sama seperti diatas.
- lalu akan muncul lembar kerja baru seperti ini :
- Setelah muncul code area, jangan lupa untuk menambahkan syntax dibawah #include <mega8.h> ketikkan #include <delay.h> syntax ini berfungsi memanggil timer dari microcontroller.lalu ketikkan programnya di dalam tanda yang saya lingkari.
- masukkan program setelah tanda kurung kurawa buka { dan sebelum kurawa tutup }
- kode program nya bisa anda download disini
- Atau anda bisa copy paste teks dibawah ini PORTD.0=0;
PORTD.1=1;
PORTD.2=0;
PORTD.3=1;
PORTD.4=0;
PORTD.5=1;
PORTD.6=0;
PORTD.7=1;
delay_ms(1000);
PORTD.0=1;
PORTD.1=0;
PORTD.2=1;
PORTD.3=0;
PORTD.4=1;
PORTD.5=0;
PORTD.6=1;
PORTD.7=0;
delay_ms(1000); - Setelah itu compile program nya dengan cara menekan tombol F9,jika penulisan listing anda benar maka tidak diketemukan error.
- Setelah tidak terdapat error,maka bisa langsung di build all dengan cara menekan CTRL + F9 fungsi nya yaitu membuat file program kita menjadi extensi *hex yang nantinya kita bisa transfer ke microcontroller.
- bila berhasil maka kamu akan mendapatkan file *hex tersebut didalam folder Exe di drive anda menyimpan program tadi.
- Langkah selanjutnya adalah tinggal mentransfer file *hex kedalam micro,,tapi mohon maaf yah saya sudah mengantuk jadi nanti ada postingan bagaimana cara mentransfer program ke microcontroller..
Wassalamualaikum...
1 comments:
terimakasih,sangat bermanfaat
Post a Comment